Bola.com
·28. April 2025
3 Fakta Arema FC Vs Persebaya di Stadion Dipta

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·28. April 2025
Bola.com, Gianyar - Duel panas dan sarat gengsi akan tersaji di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Laga antara Arema FC kontra Persebaya Surabaya sudah ditunggu-tunggu oleh suporter kedua tim.
Derbi Jawa Timur ini akan berlangsung panas sejak menit awal. Gengsi dan ambisi akan mewarnai duel kedua tim yang mungkin akan sarat dengan berbagai kontroversi. Arema FC tentu tidak mau kalah kedua kalinya menghadapi Persebaya Surabaya. Di putaran pertama BRI Liga 1 2024/2025, Persebaya yang sukses menang tipis dengan skor 3-2 di Stadion Gelora Bung Tomo.
Menilik jauh ke belakang, rivalitas kedua tim sebenarnya sudah terjadi berpuluh-puluh tahun lalu. Lebih tepatnya 33 tahun lalu. Pencetak gol pertama dalam duel klasik ini adalah Singgih Pitono pada 25 Oktober 1992.
Sedangkan gol terakhir dalam derbi Jawa Timur ini terjadi pada 7 Desember lalu yang dicetak oleh Flavio Silva di menit ke-90+6 melalui sepakan penalti. Bukan hanya satu gol, tetapi dua gol berhasil dicetak mantan penyerang Persik Kediri tersebut.
Bola.com merangkum 3 fakta jelang laga Arema FC vs Persebaya di Stadion Dipta. Berikut ulasannya.
Live