Bola.net
·31. Oktober 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·31. Oktober 2024
Bola.net - Manchester United tampil tangguh untuk menghajar tim tamu Leicester City dengan skor telak 5-2. Kemenangan ini jadi pertanda kebangkitan MU sepeninggal Erik ten Hag yang baru dipecat beberapa hari lalu.
Kamis 31 Oktober 2024, MU meladeni Leicester di Old Trafford dalam duel babak 16 besa Carabao Cup 2024/2025. Pertandingan ini sangat penting bagi Setan Merah yang harus segera bangkit.
Sesuai prediksi, Leicester bukan lawan enteng. Tim tamu menunjukkan perlawanan sengit selama 90 menit, tapi kali ini MU bermain lebih baik dan efisien dalam menyerang.
MU unggul dua gol lebih dahulu lewat aksi Casemiro (15') dan Alejandro Garnacho (28'). Leicester lantas membalas melalui Bilal El Khannous di menit ke-33. Skor 2-1.
Setelahnya, permainan MU semakin lepas. Bruno Fernandes mencetak gol di menti ke-36. Casemiro menambah satu gol lagi di menit ke-39. Skor 4-1.
Leicester lantas berjuang keras untuk mencetak gol balasan di ujung babak pertama. Conor Coady menjebol gawang Bayindir di menit ke-45+3. Skor 4-2 mengantar para pemain ke ruang ganti.
Di babak kedua, MU bermain untuk mengontrol arah pertandingan dan mengamankan kemenangan. Bruno lantas menambah satu gol lagi di menit ke-59. Skor 5-2.
Setelahnya, Leicester coba melawan di sisa 30 menit pertandingan, tapi MU bermain solid untuk menjaga skor dan mengamankan kemenangan. Skor akhir 5-2. MU melangkah ke babak 8 besar Carabao Cup 2024/2025.