Bola.com
·19. Juli 2025
Lagi, Erick Thohir Janjikan Timnas Indonesia Akan Bermain di JIS, Kapan?

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·19. Juli 2025
Bola.com, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjanjikan Timnas Indonesia akan bermain di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, pada suatu saat nanti.
Pada Jumat (18-7-2025), Erick Thohir bersama pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, mengunjungi National Coaching Conference 2025 yang digelar di JIS.
"Saya tadi melihat JIS, ini kangen sama JIS Karena kalau datang ke JIS, selalu dibuat kontroversi. Padahal, saya dari dulu sayang sama JIS. Apa yang saya sampaikan di JIS itu bukan politik. Saya ingin JIS ini dipakai," ujar Erick Thohir.
Sebagai bentuk keseriusan rencana Timnas Indonesia berkandang di JIS, Erick Thohir telah bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung.