BRI Super League: Kemungkinan Debut Alaeddine Ajaraie dan Fajar Fathur Rahman Bersama Persija di GBK Pekan Depan | OneFootball

BRI Super League: Kemungkinan Debut Alaeddine Ajaraie dan Fajar Fathur Rahman Bersama Persija di GBK Pekan Depan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·17 January 2026

BRI Super League: Kemungkinan Debut Alaeddine Ajaraie dan Fajar Fathur Rahman Bersama Persija di GBK Pekan Depan

Article image:BRI Super League: Kemungkinan Debut Alaeddine Ajaraie dan Fajar Fathur Rahman Bersama Persija di GBK Pekan Depan

Bola.com, Jakarta - Dua pemain baru Persija Jakarta berpeluang untuk menjalani debutnya pada pekan depan. Keduanya adalah Alaeddine Ajaraie dan Fajar Fathur Rahman.

Persija baru saja mendatangkan keduanya pada bursa transfer paruh musim BRI Super League 2025/2026. Alaeddine Ajaraie dipinjam dari klub India, NorthEast United.


OneFootball Videos


Persija meminjam Alaeddine Ajaraie hingga akhir musim setelah Liga India musim ini tidak kunjung digelar, meski belakangan kabarnya bakal dimulai pada 14 Februari 2026.

Alaeddine Ajaraie adalah "pembunuh berdarah dingin". Striker asal Maroko berusia 33 tahun itu berstatus top scorer Liga India musim lalu dengan 23 gol dari 24 pertandingan.

View publisher imprint