BRI Super League: Persis Tumbang dari Persib, Milomir Seslija Puji Perkembangan Laskar Sambernyawa | OneFootball

BRI Super League: Persis Tumbang dari Persib, Milomir Seslija Puji Perkembangan Laskar Sambernyawa | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·31 January 2026

BRI Super League: Persis Tumbang dari Persib, Milomir Seslija Puji Perkembangan Laskar Sambernyawa

Article image:BRI Super League: Persis Tumbang dari Persib, Milomir Seslija Puji Perkembangan Laskar Sambernyawa

Bola.com, Solo - Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija, cukup puas dengan perkembangan anak asuhnya meskipun harus kalah melawan Persib Bandung pada pertandingan pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026.

Dalam duel yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (31/1/2026) sore WIB itu, Persis Solo harus menyerah dengan skor 0-1 dari Persib Bandung melalui gol tunggal Andrew Jung pada menit ke-38.


OneFootball Videos


Milomir Seslija menyebut Maung Bandung merupakan lawan yang sulit ditaklukkan. Sebagai salah satu kandidat juara, kualitas dan pengalaman anak asuh Bojan Hodak memang jauh lebih mentereng ketimbang Persis.

“Seperti yang saya katakan, ini bakal menjadi laga yang sulit. Kami bermain melawan tim terbaik di liga ini," kata Milomir Seslija seusai pertandingan, Sabtu (31/1/2026).

"Persib adalah salah satu tim terbaik di Indonesia yang punya fisik, teknik, taktik, dan juga pengalaman. Hari ini, kami harus mengalami kekalahan hanya karena kualitas dan pengalaman yang dimiliki oleh lawan. Kami memiliki dua hingga tiga peluang, tetapi tidak ada yang bisa menghasilkan gol,” imbuhnya.

View publisher imprint