Bola.com
·1 November 2025
Duel Lini per Lini Bhayangkara FC Vs Persita FC di BRI Super League: Sama-Sama Lagi On Fire, Bakal Sengit Nih!

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·1 November 2025

Bola.com, Jakarta - Pekan ke-11 BRI Super League 2025/2026 akan menghadirkan salah satu partai sengit. Bhayangkara FC menjamu Persita Tangerang di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Sabtu (1/11/2025).
Kedua tim sama-sama dalam tren positif di BRI Super League 2025/2026. Bhayangkara FC selalu meraih kemenangan di dua pertandingan terakhir masing-masing atas Semen Padang (1-0) dan Persijap (2-0).
Sementara Persita lebih sangar. Tim berjulukan Pendekar Cisadane ini sudah tujuh pertandingan beruntun tak merasakan kekalahan. Namun meraih lima kemenangan dan dua kali imbang.
Menarik untuk dibahas adalah duel antarlini dari kedua tim di atas lapangan nanti. Yuk simak prediksinya dari Bola.com berikut ini:









































