Bola.net
·29 November 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·29 November 2024
Bola.net - Manajer Manchester United Ruben Amorim memberikan penjelasan terkait peran Bruno Fernandes yang bermain lebih dalam saat laga melawan Bodo/Glimt. Amorim menjelaskan bahwa keputusan ini diambil untuk memanfaatkan pengalaman dan kemampuan Bruno dalam mengatur tempo permainan.
MU menang 3-2 atas Bodo/Glimt pada matchday 5 Liga Europa 2024/2025 di Old Trafford, Jumat (29/11/2024) dini hari WIB. Ini menjadi kemenangan pertama bagi MU di bawah pelatih kepala Amorim.
Alejandro Garnacho membuka keunggulan cepat di menit pertama untuk MU. Namun, Bodo/Glimt membalas lewat gol Hakon Evjen dan Philip Zinckernagel dan berbalik unggul 2-1.
MU tidak menyerah dan berhasil membalikkan keadaan. Rasmus Hojlund menjadi pahlawan dengan dua golnya di menit ke-45 dan 50 sehingga memastikan kemenangan 3-2 untuk Setan Merah.
Dengan hasil ini, Manchester United naik ke peringkat 12 klasemen Liga Europa dengan 9 poin. Sementara Bodo/Glimt turun ke posisi 17 dengan 7 poin.