Sumardji Membenarkan PSSI Punya 5 Nama Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Baru | OneFootball

Sumardji Membenarkan PSSI Punya 5 Nama Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Baru | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·15 November 2025

Sumardji Membenarkan PSSI Punya 5 Nama Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Baru

Article image:Sumardji Membenarkan PSSI Punya 5 Nama Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Baru

Bola.com, Jakarta - Ketua Badan Tim Nasional (BTN) PSSI, Sumardji, mengonfirmasi saat ini terdapat lima nama yang diusulkan sebagai calon pelatih baru untuk Timnas Indonesia.

Seperti yang telah diketahui, Skuad Garuda saat ini tidak memiliki pelatih setelah Patrick Kluivert beserta stafnya mundur akibat kegagalan membawa tim lolos ke Piala Dunia 2026.


OneFootball Videos


Pelatih asal Belanda tersebut dan federasi sepak bola Indonesia sepakat untuk mengakhiri kontrak lebih awal melalui mekanisme pemutusan hubungan kerja secara mutual pada pertengahan bulan lalu.

Akibat situasi ini, Timnas Indonesia tidak dapat mengikuti agenda FIFA Matchday pada bulan November karena belum memiliki pelatih.

Waktu tersebut pun akhirnya dimanfaatkan untuk persiapan skuad U-23 menjelang SEA Games 2025 di Thailand pada akhir tahun. Mengenai perkembangan pencarian pelatih baru untuk skuad Garuda, Sumardji memberikan pernyataannya.

Ia memastikan bahwa hingga saat ini ada lima nama yang diusulkan, sesuai dengan yang disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Namun, Sumardji memilih untuk tidak mengungkapkan siapa saja kelima kandidat tersebut.

"Soal pencarian pelatih kepala itu kan, sesuai apa yang disampaikan oleh Ketua Umum, bagian dari tugas saya selaku ketua BTN dan bagian daripada Dirtek. Namun, kembali lagi, semua keputusannya itu nanti pasti akan dibawa dalam rapat Exco," ungkap Sumardji kepada wartawan di Stadion Madya GBK, Senayan, Jakarta, pada Jumat (14/11/2025).

"Mungkin Pak Ketua Umum Erick Thohir sudah menyampaikan ada lima nama, tapi saya juga tidak akan menyampaikan kelima nama itu. Namun, kalau itu sudah firm, dari Dirtek, tentu itu akan kami bawa ke dalam rapat Exco. Nanti diputuskan bersama-sama," tambahnya.

View publisher imprint