Bola.com
·21 de enero de 2026
Deretan Pemain Naturalisasi yang Kini Berkiprah di BRI Super League: Dari Diego Michiels hingga Thom Haye, Ivar Jenner Mau Nyusul?

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·21 de enero de 2026

Bola.com, Jakarta - Semakin banyak pemain naturalisasi di Timnas Indonesia yang merumput di BRI Super League musim 2025/2026. Pada awal musim, Dewa United menggaet Rafael Struick, Persija Jakarta merekrut Jordi Amat.
Gebrakan disusul Bali United, dengan mengamankan tanda tangan striker diaspora muda Jens Raven. Juara bertahan Persib Bandung tidak mau kalah, Eliano Reijnders dan Thom Haye.
Mereka yang digaet adalah nama-nama yang telah menghiasi skuad Timnas Indonesia. Sebelum mereka, sudah ada pesepak bola berstatus naturalisasi pernah memperkuat Timnas Indonesia, dan sampai saat ini masih eksis di BRI Super League.
Keberadaan pemain-pemain naturalisasi masih dibutuhkan klubnya masing-masing. Yuk simak deretan pemain naturalisasi yang masih eksis di BRI Super League musim ini:









































