BRI Super League: Perjalanan Jauh dan Kelelahan, Biang Kekalahan Telak PSBS di Kandang PSM | OneFootball

BRI Super League: Perjalanan Jauh dan Kelelahan, Biang Kekalahan Telak PSBS di Kandang PSM | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·21 novembre 2025

BRI Super League: Perjalanan Jauh dan Kelelahan, Biang Kekalahan Telak PSBS di Kandang PSM

Image de l'article :BRI Super League: Perjalanan Jauh dan Kelelahan, Biang Kekalahan Telak PSBS di Kandang PSM

Bola.com, Parepare - Pelatih PSBS Biak, Divaldo Alves, memberikan komentar mengenai kekalahan telak yang diderita timnya saat tandang ke markas PSM Makassar dalam laga pekan ke-13 BRI Super League 2025/2026.

Bertanding di Stadion Gelora B.J. Habibie, Jumat (21/11/2025) sore WIB, PSBS Biak takluk dengan skor 0-5. Lima gol PSM dicetak Alex Tanque pada menit ke-15, 63', dan 72'. Kemudian Mufli Hidayat (45+1') serta Victor Dethan (85').


Vidéos OneFootball


Divaldo Alves menyebut pemainnya sangat kelelahan karena harus menempuh perjalanan jauh dari Yogyakarta ke Parepare. Situasi itu membuat skuad PSBS tidak memiliki cukup waktu untuk melakukan recovery.

"Kami berangkat dari Yogyakarta jam 6 pagi dan sampai sini jam 11 malam. Memang kalau kita lihat hari ini pemain kurang intensitas, reaksi untuk transisi beberapa," ujar Divaldo Alves seusai laga.

"Kalau lelah seperti ini semua berdasarkan science tahu, kami perlu 72 jam untuk recovery. Pesawat delay kami tunggu lebih dari 3 sampai 5 jam, pemain lelah. Kalau bicara dengan pemain bisa tanya langsung pasti akan sampaikan seperti itu. Namun, selamat untuk PSM yang menang hari ini," lanjutnya.

À propos de Publisher