Efek Bonek Unjung-Unjung ke SUGBK, Persija dan Persebaya Disanksi Rp25 Juta oleh PSSI | OneFootball

Efek Bonek Unjung-Unjung ke SUGBK, Persija dan Persebaya Disanksi Rp25 Juta oleh PSSI | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·22 avril 2025

Efek Bonek Unjung-Unjung ke SUGBK, Persija dan Persebaya Disanksi Rp25 Juta oleh PSSI

Image de l'article :Efek Bonek Unjung-Unjung ke SUGBK, Persija dan Persebaya Disanksi Rp25 Juta oleh PSSI

Bola.com, Jakarta - Pemandangan menarik terjadi saat Persija Jakarta menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (12/4/2025).

Pertandingan antara Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya itu tidak hanya dihadiri oleh Jakmania. Suporter setia Persebaya, Bonek pun hadir langsung pada pertandingan itu.


Vidéos OneFootball


Bahkan, Bonek yang hadir berjumlah cukup banyak yakni mencapai angka lima ribu. Suporter dari kedua tim pun mampu berbagi tribune dengan baik.

Namun, ada aturan yang masih berlaku di BRI Liga 1 musim ini. Yakni suporter tim tamu tidak boleh hadir di setiap pertandingan. Aturan itu pun mendasari sanksi yang diberikan Komdis PSSI terhadap Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya.

À propos de Publisher