Pelatih Persija Bicara Persaingan Papan Atas BRI Super League: Kami Harus Terus Menang dan Bisa Juara di Akhir Musim | OneFootball

Pelatih Persija Bicara Persaingan Papan Atas BRI Super League: Kami Harus Terus Menang dan Bisa Juara di Akhir Musim | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·27 novembre 2025

Pelatih Persija Bicara Persaingan Papan Atas BRI Super League: Kami Harus Terus Menang dan Bisa Juara di Akhir Musim

Image de l'article :Pelatih Persija Bicara Persaingan Papan Atas BRI Super League: Kami Harus Terus Menang dan Bisa Juara di Akhir Musim

Bola.com, Jakarta - Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza, membicarakan persaingan di papan atas BRI Super League 2025/2026. Arsitek asal Brasil itu meminta timnya untuk terus meraih kemenangan.

Persija sedang on fire di BRI Super League. Tangan dingin Souza membawa Macan Kemayoran selalu memetik tiga poin dalam lima pertandingan terakhir.


Vidéos OneFootball


Rentetan hasil positif itu membuat Persija bercokol di peringkat kedua klasemen sementara BRI Super League dengan 26 poin dari 12 laga hasil delapan kemenangan, dua imbang, dan dua kalah.

Namun, Persija tertinggal cukup jauh dari Borneo FC Samarinda yang berada di singgasana dengan 33 angka dari sebelas laga alias selalu menang dan masih menyimpan satu partai tunda.

À propos de Publisher