Bola.com
·3 mars 2025
Rapor Gemilang Egy Maulana Vikri bersama Dewa United: No Egy No Party, Satu Kursi Timnas Indonesia Layak untuk Dia!

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·3 mars 2025
Bola.com, Jakarta No Egy no party. Yup! Bagi pemuja setia Dewa United, Egy Maulana Vikri bukan sekadar starter dalam skuad besutan J. Olde Riekerink. Ia salah satu tumpuan sekaligus mesin gol.
Saat Dewa United mengalahkan Persik Kediri 2-1 pada laga terakhir dalam lanjutan BRI Liga 1 2024/2025, winger 24 asal Medan menyumbang sebiji gol.
Advertisement
Ia mencatatkan namanya di papan skor setelah sukses memaksimalkan assist manis Alex saat duel masih bergulir 12 menit.
Tamban sebiji gol membuat koleksi lesakan Egy Maulana Vikri terus menggunung. Sejauh ini, pilar Timnas Indonesia tersebut sudah mengepak 10 gol yang membuatnya masuk daftar top skore BRI Liga 1 2024/2025.
Ia bersaing dengan sederet penyerang asing macam Tyronne (Persib Bandung/10 gol), Dalberto (Arema/12 gol), Gustavo Almeida (Persija Jakarta/15 gol), serta rekannya setim yakni Alex Martins dengan koleksi 18 gol.