Semen Padang Vs PSBS di BRI Liga 1: Pertahanan Kabau Sirah Terancam Krisis | OneFootball

Semen Padang Vs PSBS di BRI Liga 1: Pertahanan Kabau Sirah Terancam Krisis | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·1 mars 2025

Semen Padang Vs PSBS di BRI Liga 1: Pertahanan Kabau Sirah Terancam Krisis

Image de l'article :Semen Padang Vs PSBS di BRI Liga 1: Pertahanan Kabau Sirah Terancam Krisis

Bola.com, Jakarta Pekan ke-25 BRI Liga 1 2024/2025 akan diwarnai pertemuan Semen Padang kontra PSBS Biak di Stadion H. Agus Salim, Padang, Sabtu (1/3/2025) malam WIB.

Bagi kedua tim, khususnya Semen Padang, laga ini jelas maha penting. Sebab mereka sedang berjuang untuk ingin segera keluar dari zona degradasi.


Vidéos OneFootball


Tim Kabau Sirah masih tercecer di posisi ke-15 dengan nilai 21. Memang masih berada satu strip di atas penghuni degradasi, namun hanya berjarak dua angka dari Persis Solo yang ada di dasar klasemen.

Di kubu PSBS Biak, mereka bisa bernapas lega. Mereka berada di urutan ke-12 dengan nilai 30, dan punya peluang yang sangat besar untuk bertahan di Liga 1 musim depan.

Yuk intip prediksi pertarungan antarlini Semen Padang kontra PSBS yang diulas Bola.com berikut ini:

À propos de Publisher