Bola.com
·27 janvier 2026
Timnas Futsal Indonesia Bersua Kirgistan pada Laga Kedua Grup A Piala Asia Futsal 2026, Hector Sauto: Semoga Indonesia Arena Penuh

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·27 janvier 2026

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, mengaku terkesan dengan dukungan suporter saat anak asuhnya menghadapi Korea Selatan pada laga pembuka Grup A Piala Asia Futsal 2026. Sauto berharap fans kembali memenuhi Indonesia Arena saat bersua Kirgistan.
Indonesia meladeni Korea Selatan di Indonesia Arena, Jakarta, Selasa (27/01/2026) malam WIB. Bermain dihadapan ribuan pendukung sendiri, Timnas Futsal Indonesia tampil percaya diri sejak menit pertama.
Mochamad Iqbal langsung membuka keunggulan Timnas Futsal Indonesia ketika babak pertama baru berjalan dua menit. Berselang sembilan menit, gol kedua Tim Garuda hadir lewat upaya Rio Pangestu.
Timnas Futsal Indonesia menambah tiga gol lagi ke gawang Korea Selatan. Iqbal mencetak gol keduanya ketika babak kedua tersisa 19 menit.
Dua gol tambahan pun berhasil dicetak oleh Israr Megantara pada menit ke-29 dan Reza Gunawan menit ke-37. Timnas Futsal Indonesia sukses menutup pertandingan dengan kemenangan lima gol tanpa balas.









































