INDOSPORT
·10 Juni 2023
In partnership with
Yahoo sportsINDOSPORT
·10 Juni 2023
INDOSPORT.COM – Siapa Orkun Kokcu, kapten klub Liga Belanda, Feyenoord Rotterdam yang kabarnya membuat Manchester United dan Liverpool gigit jari.
Nama gelandang muda asal Turki, Orkun Kokcu belakangan jadi perbincangan, terutama selepas membawa Feyenoord Rotterdam menjadi juara Liga Belanda.
Belakangan, gelandang tengah yang satu ini juga dikabarkan menjadi incaran dua klub Liga Inggris, yaitu Liverpool dan Manchester United.
Hanya saja, Kokcu kemudian dikabarkan akan memilih untuk hengkang ke klub raksasa Liga Portugal, yaitu Benfica.
Menarik melihat fakta-fakta mengenai Orkun Kokcu dan kemampuannya, mengingat pemain yang satu ini kemudian jadi incaran Manchester United dan Liverpool. Seperti dalam uraian berikut.
Gelandang Tengah dan Pengendali Permainan
Orkun Kokcu benar-benar jadi andalan Feyenoord Rotterdam di musim 2022-2023 dengan kemampuannya dalam mengendalikan lini tengah.
Pemain yang satu ini mampu tampil sebagai gelandang tengah dan gelandang serang yang menjadi kebutuhan Manchester United dan Liverpool
Selain itu, keunggulan Orkun Kokcu adalah pada kemampuannya mencetak gol yang benar-benar menonjol pada musim 2022-2023.
Orkun Kokcu mengemas 12 gol dan 5 assist dari total 46 penampilan bersama dengan Feyenoord di musim ini.
bursa transfer musim panas 2023, seperti dalam fakta berikut.