Stats Perform
·2 September 2019
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·2 September 2019
AC Milan telah merampungkan perekrutan Ante Rebic dari Eintracht Frankfurt dan melepas Andre Silva ke arah sebaliknya.
Rebic tiba di San Siro dengan status pinjaman selama dua musim disertai opsi pembelian permanen. Kesepakatan serupa juga berlaku untuk Silva di Frankfurt, sehingga praktis ini sejatinya adalah transfer pertukaran langsung.
Dua pemain depan asal Kroasia dan Portugal itu sama-sama dihargai sekitar €25 juta.
Sempat ada kekhawatiran transaksi ini akan batal setelah Silva diketahui menderita cedera tendon Achilles saat melakukan pemeriksaan medis di Frankfurt.
Problem tersebut sebelumnya menggagalkan kepindahan Silva ke AS Monaco bulan kemarin, tetapi tes lanjutan menemukan cederanya bisa pulih dalam waktu dekat. Silva memainkan laga pamungkasnya untuk Rossoneri akhir pekan lalu dalam kemenangan 1-0 atas Brescia, merumput selama 61 menit sebelum digantikan Krzysztof Piatek.
Rebic sendiri menarik minat Milan berkat kebolehannya mengemban beragam peran di lini serang. Pemain serbabisa 25 tahun itu mampu beraksi sebagai gelandang serang, winger kanan maupun kiri, plus striker tengah.
Italia bukan tempat asing bagi Rebic, yang pernah merumput di Serie A bersama Fiorentina serta Hellas Verona. Sebelum resmi pindah, Rebic sempat mengepak hat-trick untuk Frankfurt di DFB-Pokal musim ini.
Langsung
Langsung