Stats Perform
·7 Agustus 2018
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·7 Agustus 2018
Nantes resmi mendatangkan bek Amerika Serikat Matt Miazga dengan status pinjaman dari Chelsea selama satu musim.
Miazga awalnya bergabung dengan klub penghuni Stamford Bridge itu dari New York Red Bulls pada bursa transfer musim dingin 2016 kemarin, namun yang bersangkutan hanya mencatatkan dua penampilan.
Meski memiliki kesempatan di awal kariernya, Miazga tidak pernah masuk bagian dari rencana manajer Antonio Conte yang merapat pada musim panas 2016 dan lantas menghabiskan dua musim dengan dipinjamkan ke Vitesse.
Miazga, yang baru saja diperpanjang kontraknya oleh Chelsea hingga Juni 2022, kemudian menjadi bagian dari tim inti klub Belanda tersebut dengan bermain sebanyak 72 kali dan selalu membawa mereka lolos ke ajang Liga Europa.
Bek sentral ini juga menjadi bagian penting untuk timnas Amerika Serikat pada 2018, namun sekarang ia akan melanjutkan petualangannya bersama Nantes di musim 2018/19.
Nantes sendiri finis di urutan kesembilan di tabel klasemen akhir musim kemarin setelah mendapati awalan yang berat di awal 2018.