Claudio Marchisio Bicara Peluang Jadi Pelatih Juventus | OneFootball

Claudio Marchisio Bicara Peluang Jadi Pelatih Juventus | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·13 Februari 2020

Claudio Marchisio Bicara Peluang Jadi Pelatih Juventus

Gambar artikel:Claudio Marchisio Bicara Peluang Jadi Pelatih Juventus

Legenda Juventus Claudio Marchisio menegaskan, dirinya tidak yakin dengan prospek merambah dunia kepelatihan.

Akan tetapi, mantan gelandang timnas Italia tersebut tak melihat dalam waktu dekat dirinya punya peluang untuk menangni tim sekelas Bianconeri, yang merupakan klub kesayangannya.


Video OneFootball


"Ada beberapa momen ketika saya merasa bisa menjadi seorang pelatih, karena sepakbola adalah kehidupan saya dan saya sering melihat diri saya menganalisis pertandingan dengan rekan-rekan saya, tapi menganalisis laga tidak berarti Anda tahu bagaimana menjadi seorang pelatih," ujarnya.

"Saya bisa saja membayangkan masa depan di Juve tentu saja. Akan tetapi itu tidak berarti akan terjadi [menjadi pelatih Juve]. Saya adalah orang yang penuh perhitungan untuk membantu diri saya memahami seperti masa depan saya," jelasnya.

Marchisio tak menyangka, pelatih Lazio Simone Inzaghi bisa berada di level tertinggi bersama tim polesannya. Seperti diketahui, Biancocelesti bersaing untuk memerebutkan Scudetto musim ini.

"Simone Inzaghi benar-benar mengejutkan saya dengan kemampuan manajemennya, karena dia melakukan kerja dengan luar biasa di Lazio. Umumnya, seorang mantan striker tidak bisa menjadi pelatih hebat," tambah Marchisio.