Deportivo La Coruna Konfirmasi Kepergian Clarence Seedorf | OneFootball

Deportivo La Coruna Konfirmasi Kepergian Clarence Seedorf | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·23 Mei 2018

Deportivo La Coruna Konfirmasi Kepergian Clarence Seedorf

Gambar artikel:Deportivo La Coruna Konfirmasi Kepergian Clarence Seedorf

Deportivo La Coruna mengonfirmasi, Clarence Seedorf tidak akan menangani klub lagi jelang kompetisi musim 2018/19.

Seedorf ditunjuk sebagai pelatih kepala Deportivo pada Februari lalu, namun pelatih asal Belanda berusia 42 tahun itu tidak mampu menyelamatkan klub dari degradasi La Liga Spanyol.


Video OneFootball


Dari 16 pertandingan, Seedorf hanya menorehkan dua kemenangan. Ia tidak mendapat peluang untuk meneken sebuah kontrak baru pada musim panas ini.

La Coruna akan bermain di Divisi Segunda untuk musim mendatang, sebagai pertama kali sejak 2014.

"Dalam kesepakatan dengan Clarence Seedorf, Deportivo akan mengkomunikasikan kalau manajer asal Belanda itu tidak akan melatih tim pertama untuk musim mendatang," demikian pernyataan resmi dari La Coruna.

"Karena itu, hubungan antara pelatih dan klub akan berakhir ketika kontraknya habis pada pengujung Juni 2018."

"Presiden, Tino Fernandez, secara pribadi mengatakan kepada Seedorf kalau ada kesenangan nyata bisa bekerja dengan seorang profesional di levelnya, seseorang dengan kapasitas untuk bekerja di Divisi Primera."