Dua Legenda La Liga Spanyol Ini Jadi Idola David Silva | OneFootball

Dua Legenda La Liga Spanyol Ini Jadi Idola David Silva | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

ยท27 April 2020

Dua Legenda La Liga Spanyol Ini Jadi Idola David Silva

Gambar artikel:Dua Legenda La Liga Spanyol Ini Jadi Idola David Silva

David Silva, gelandang veteran Manchester City, mengungkapkan dua idola dia yang telah menjadi legenda La Liga Spanyol.

Siapa saja? Salah satunya adalah pahlawan Denmark yang merupakan eks pilar Barcelona dan Real Madrid, Michael Laudrup.


Video OneFootball


"Ketika saya tumbuh dewasa, idola saya adalah Laudrup. Saya selalu mengikuti dia dengan seksama ketika saya menonton pertandingan-pertandingan yang dia mainkan," tuturnya.

"Saya juga selalu menyaksikan performa Juan Carlos Valeron yang datang dari kota yang sama dengan diri saya," tambah eks pemain timnas Spanyol tersebut.

Terkait bagaimana Silva meningkatkan kariernya, dia mengaku sering menyaksikan para pemain yang bermain di posisi dia. Dari sana dia banyak mengambil ilmu.

"Selain itu, saya juga menyaksikan banyak pemain lain yang bermain di posisi saya, jadi saya bisa terus mengembangkan permainan saya," tandas mantan pilar Valencia tersebut.