Stats Perform
·14 Maret 2020
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·14 Maret 2020
Sampdoria mengonfirmasi bahwa empat pemain plus satu staf medis klub dinyatakan positif terinfeksi virus corona, Jumat (13/3).
Empat pemain tersebut yakni: Omar Colley, Albin Ekdal, Antonino La Gumina, dan Morten Thorsby. Sementara staf medis yang dimaksud adalah dokter tim Amedeo Baldari.
Kepastian ini hanya berselang sehari setelah Sampdoria mengumumkan bahwa penyerang mereka, Manolo Gabbiadini, menjadi pemain kedua di Serie A Italia yang terjangkit COVID-19 setelah bek Juventus, Daniele Rugani.
Italia memang menjadi negara Eropa dengan kasus virus corona tertinggi. Seperti dilansir dari berbagai sumber, jumlah kematian di Negeri Spaghetti itu mencapai lebih dari 1.000 orang.
Pemerintah Italia pun telah menangguhkan segala pertandingan olahraga hingga 3 April mendatang sekaligus menetapkan status “lockdown”.
Adapun hingga Giornata ke-25, skuad arahan Claudio Ranieri tersebut masih dekat dengan zona degradasi lantaran menempati urutan ke-16 dengan 26 poin.