Bolasport.com
·16 November 2023
In partnership with
Yahoo sportsBolasport.com
·16 November 2023
BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengumumkan pemain keturunan Indonesia-Belanda Ragnar Oratmangoen memiliki komitmen untuk membela timnas Indonesia.
Erick Thohir mengumumkan kabar tersebut melalui unggahan instagramnya pada Kamis (16/11/2023).
"Selamat datang di Indonesia Ragnar Oratmangoen," tulis Erick Thohir.
"Ragnar yang bermain di kasta tertinggi Liga Belanda, Eredivisie bersama Fortuna Sittard punya komitmen untuk membela Merah Putih.
"Semoga Ragnar bisa ikut memberikan kontribusi untuk sepak bola Indonesia."
Ragnar Oratmangoen memiliki keturunan Indonesia dari kakek dan neneknya yang berasal dari Maluku.
Seperti apa yang disampaikan Erick Thohir di unggahan instagramnya, Ragnar Oratmangoen tengah bermain di Fortuna Sittard.
Baca Juga: Kondisi Darurat Terpa Skuad Irak untuk Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Melansir dari Transfermarkt, Ragnar Oratmangoen dalam masa peminjaman di klub tersebut dari FC Groningen.
Fortuna Sittard saat ini berada di posisi kesembilan Eredivisie dengan 13 poin dari 12 laga sudah dijalani.
Ragnar bisa bermain di berbagai posisi.
Pemain 25 tahun itu berposisi sebagai penyerang sayap kiri.
Akan tetapi ia juga bisa bermain sebagai gelandang serang.
Sejauh ini ia sudah bermain sebanyak tujuh pertandingan Eredivisie musim ini dengan total 89 menit bermain.
Jika nantinya Ragnar Oratmangoen resmi menjadi warga negara Indonesia, maka pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong dapat memiliki lebih banyak opsi di lini depan.
Bermain di sayap kiri, tentunya Ragnar bisa membuat kedalaman skuad timnas Indonesia semakin baik.
Sebelumnya, timnas Indonesia sudah memiliki pemain yang beroperasi sebagai penyerang sayap kiri seperti seperti Saddil Ramdani.
Ataupun Rafael Struick yang juga bisa bermain sebagai penyerang sayap kiri.