Stats Perform
·2 Juni 2020
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·2 Juni 2020
Klub asal Argentina, Estudiantes, kemungkinan besar akan memulangkan bek pinjaman dari Manchester United, Marcos Rojo.
Seperti dilansir dari sejumlah media, Man United mematok minimal £12 juta kepada Estudiantes sebagai syarat mempermanenkan Rojo.
"Kami masih harus menunggu, tetapi Rojo kemungkinan akan dikembalikan [ke Man United],” ucap pelatih Estudiantes, Leandro Desabato, Senin (1/6).
“Waktu peminjaman sudah jatuh tempo, dan jika pihak Man United tidak ingin melanjutkan kesepakatan peminjaman, itu bisa dimengerti,” tambahnya.
Rojo dipinjamkan United ke Estudiantes hingga akhir musim ini sejak bursa transfer Januari lalu.
Meski begitu, sang pemain baru tampil sekali di klub tempatnya memulai karier tersebut lantaran cedera dan penangguhan kompetisi imbas pandemi virus corona.
“Jika ini tergantung kepada saya, saya akan berbicara dengan manajemen Man United mengenai kesempatan saya bertahan di sini selama enam bulan lagi,” ucap Rojo, beberapa waktu lalu.
“Saya akan kecewa berat andai saya harus kembali dalam waktu dekat. Saya sudah pulih 100 persen sekarang dan siap untuk bermain lagi,” tambahnya.
Performa Rojo di Man United anjlok dalam tiga musim terakhir. Hantu cedera memaksa sang pemain lebih sering masuk kamar medis.
Adapun kontrak Rojo bersama Setan Merah bakal habis pada Juni 2021 alias akhir musim depan.