Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Drama Australia Vs Arab Saudi Imbang, Yuk Semangat Timnas Indonesia | OneFootball

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Drama Australia Vs Arab Saudi Imbang, Yuk Semangat Timnas Indonesia | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·14 November 2024

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Drama Australia Vs Arab Saudi Imbang, Yuk Semangat Timnas Indonesia

Gambar artikel:Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Drama Australia Vs Arab Saudi Imbang, Yuk Semangat Timnas Indonesia

Bola.com, Jakarta - Timnas Australia hanya bermain imbang 0-0 saat melawan Arab Saudi pada Ronde 3 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Melbourne Rectangular Stadium hari Kamis (14/11/2024) sore WIB.

Hasil imbang ini sedikit menguntungkan Timnas Indonesia. Jika berhasil memenangkan laga kontra Jepang besok, maka poin anak asuh Shin Tae-yong bertambah menjadi enam atau sama seperti Australia dan Arab Saudi.


Video OneFootball


Advertisement

Melawan Australia merupakan laga debut pelatih Arab Saudi Herve Renard. Dia menggantikan sosok Roberto Mancini.

Sorotan pada laga ini terjadi pada injury time babak kedua, di mana baik Australia dan Arab Saudi punya kesempatan emas untuk cetak gol.

Menit ke-93, sosok Sultan Al-Ghannam bahkan bisa membobol gawang Australia. Namun wasit menganulir gol setelah mengecek VAR.

Menit ke-96, giliran Australia punya kesempatan emas. Riley McGree melakukan salto yang nyaris bersarang ke gawang Arab Saudi.

Lihat jejak penerbit