Head to Head dan Statistik: Napoli vs AS Roma - Serie A | OneFootball

Head to Head dan Statistik: Napoli vs AS Roma - Serie A | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·21 November 2024

Head to Head dan Statistik: Napoli vs AS Roma - Serie A

Gambar artikel:Head to Head dan Statistik: Napoli vs AS Roma - Serie A

Bola.net - Napoli dan AS Roma akan berjumpa di Stadio Diego Armando Maradona pada pekan ke-13 Serie A 2024/2025. Pertandingan Liga Italia antara Napoli vs AS Roma ini dijadwalkan kick-off Senin, 25 November 2024, jam 00.00 WIB.

Dalam laga kandang vs Roma di Serie A musim lalu, Napoli mencetak dua gol, tapi juga kebobolan dua. Pertemuan mereka itu berakhir dengan skor 2-2.


Video OneFootball


Tertinggal oleh penalti Paulo Dybala menit 59, Napoli sempat berbalik memimpin berkat gol Mathias Olivera menit 64 dan penalti Victor Osimhen menit 84. Namun, Napoli harus puas berbagi poin setelah gawang mereka dibobol Tammy Abraham di menit 88.

2 dari 4 halaman

Statistik Napoli vs AS Roma

Gambar artikel:Head to Head dan Statistik: Napoli vs AS Roma - Serie A

Ekspresi kekecewaan pemain AS Roma usai dikalahkan Bologna di Serie A, Minggu (10/11/2024). (c) AP Photo/Gregorio Borgia

  • Napoli cuma menang 2 kali dalam 6 laga terakhir vs Roma di Serie A (M2 S3 K1).
  • Namun, Napoli cuma kalah 1 kali dalam 9 laga terakhir vs Roma di Serie A (M5 S3 K1).
  • Napoli cuma kalah 1 kali dalam 11 laga terakhir di Serie A (M8 S2 K1).
  • Napoli menang 5 kali dan kalah 1 kali dalam 6 laga kandang yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini (M5 S0 K1).
  • Roma baru menang 3 kali di Serie A musim ini (M3 S4 K5).
  • Roma kalah 4 kali dalam 5 laga terakhir di Serie A (M1 S0 K4).
  • Roma selalu kebobolan minimal 3 gol dalam 3 dari 4 laga terakhir di Serie A.
  • Roma masih tanpa kemenangan tandang di Serie A musim ini (M0 S4 K2).
  • Roma selalu kalah dalam 2 laga tandang terakhirnya di Serie A, yaitu 1-5 vs Fiorentina dan 2-3 vs Verona.
Lihat jejak penerbit