Hugo Lloris Digantikan Mike Maignan Di Timnas Prancis | OneFootball

Hugo Lloris Digantikan Mike Maignan Di Timnas Prancis | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

ยท6 Oktober 2019

Hugo Lloris Digantikan Mike Maignan Di Timnas Prancis

Gambar artikel:Hugo Lloris Digantikan Mike Maignan Di Timnas Prancis

Posisi penjaga gawang Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, di timnas Prancis akan digantikan oleh kiper Lille, Mike Maignan.

Sebelumnya, Lloris dipastikan mengalami cedera dislokasi siku saat Tottenham dikalahkan Brighton 0-3 pada pekan terbaru Liga Primer Inggris, Sabtu (5/10).


Video OneFootball


Lloris ditarik keluar ketika laga baru berjalan tiga menit setelah ia gagal mengamankan umpan silang Pascal Gross, mendarat dengan tidak sempurna, dan berujung gol pembuka lawan yang dicetak oleh Neal Maupay.

Penjaga gawang Lille, Mike Maigan [24 tahun], ditunjuk menggantikan posisi Lloris di timnas Prancis.

Terkini, Prancis akan menghadapi Islandia, Sabtu (12/10) dan melawan Turki, Selasa (15/10) pada lanjutan Grup H Kualifikasi Euro 2020.

Kiper jebolan akademi Paris Saint-Germain itu bakal bergabung dengan dua pengawal mistar lainnya, Alphonse Areola dan Steve Mandanda.

Adapun Les Blues kini tengah bersaing ketat dengan Turki di posisi teratas setelah kedua tim sama-sama mengumpulkan 15 poin. Sementara Islandia menguntit di urutan ketiga dengan 12 poin.