Jadi Bahan Ejekan, Media Vietnam Beri Julukan Timnas Indonesia sebagai Raja Kartu Merah ASEAN | OneFootball

Jadi Bahan Ejekan, Media Vietnam Beri Julukan Timnas Indonesia sebagai Raja Kartu Merah ASEAN | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

ยท25 Desember 2024

Jadi Bahan Ejekan, Media Vietnam Beri Julukan Timnas Indonesia sebagai Raja Kartu Merah ASEAN

Gambar artikel:Jadi Bahan Ejekan, Media Vietnam Beri Julukan Timnas Indonesia sebagai Raja Kartu Merah ASEAN

Bola.com, Solo - Perjalanan Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024 terhenti di fase grup. Skuad berjulukan Garuda itu gagal total pada ajang dua tahunan tersebut.

Klasemen akhir Grup B Piala AFF 2024 menempatkan armada Shin Tae-yong di posisi ketiga dengan nilai empat. Tiket semifinal dari grup ini menjadi milik Vietnam (10 poin) dan Filipina (6 poin).


Video OneFootball


Advertisement

Dari empat pertandingan, Garuda hanya menang dan imbang sekali plus menelan dua kekalahan. Timnas Indonesia juga cuma mampu mencetak empat gol dan kebobolan enam kali.

Ironisnya, Tim Merah-Putih tercatat sebagai kolektor kartu merah terbanyak di fase grup. Dua kartu merah diterima oleh Marselino Ferdinan saat melawan Laos dan Muhammad Ferarri ketika jumpa Filipina.

Lihat jejak penerbit