Stats Perform
·19 Juni 2020
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·19 Juni 2020
Kai Havertz "seharusnya tidak mempertimbangkan tawaran apa pun dari Real Madrid", klaim Dimitar Berbatov, yang menegaskan bahwa Bayer Leverkusen "adalah tempat terbaik baginya untuk berkembang dan tumbuh".
Havertz menarik perhatian beberapa klub terbesar di dunia menjelang pembukaan bursa transfer musim panas, dengan Leverkusen saat ini sadar bahwa mereka mungkin akan kesulitan untuk mempertahankan aset berharganya itu, yang masih terikat kontrak hingga 2022.
Madrid, Bayern Munich, Juventus, Manchester United dan Chelsea semuanya telah dikaitkan dengan pemain berusia 21 tahun itu, yang dilaporkan memiliki banderol mencapai €80 juta (£72 juta / $90 juta).
CEO Leverkusen Fernando Carro membahas spekulasi seputar masa depan Havertz pada awal pekan ini, dengan mengakui bahwa pemain internasional Jerman itu bisa "mengambil langkah selanjutnya" dalam waktu dekat.
Berbatov sendiri tidak terkejut dengan banyaknya klub yang berminat mengingat sang pemain muda sukses menyumbang 16 gol dan sembilan assist untuk Leverkusen musim ini, tetapi ia tidak ingin sang playmaker berbakat terburu-buru dalam mengambil keputusan.
“Kai Havertz terus tampil mengesankan dan dia telah menarik banyak perhatian, termasuk Real Madrid. Bagi saya, saat ini dia seharusnya tidak mempertimbangkan tawaran apa pun dari Real Madrid,” kata Berbatov kepada Betfair.
“Itu adalah tempat yang sulit untuk pergi dan, jika Anda tidak siap secara mental untuk tuntutan tinggi yang mereka miliki di sana, maka Anda akan mengalami periode yang sulit.
"Lihatlah Luka Jovic dan Eden Hazard. Thibaut Courtois dikritik pada awalnya, Gareth Bale masih dicemooh dan bahkan Cristiano Ronaldo dahulu dicemooh, dan itu sungguh sulit dipercaya.
“Memang sangat menggoda untuk membayangkan diri Anda mengenakan jersey putih di Bernabeu, tetapi Anda harus benar-benar siap menghadapi kenyataan. Havertz masih sangat muda, bahkan jika dia bertahan di Leverkusen selama satu tahun lagi, itu akan baik untuk perkembangan fisik, teknik dan mentalnya.
"Madrid memiliki skuad besar dengan banyak pemain hebat dan akan sulit baginya untuk memainkan setiap pertandingan, menurut saya. Dia jelas pemain untuk masa depan tetapi dia ingin bermain sekarang, jadi Leverkusen adalah tempat terbaik baginya untuk berkembang dan tumbuh.
"Dia tidak akan kehilangan apa pun jika bertahan di sana [Leverkusen], dia sekarang adalah starter dan bermain secara reguler di Bundesliga dan orang-orang memperhatikannya.
"Saya tahu Leverkusen, saya tahu bagaimana mereka mengembangkan pemain mereka dan tahu lingkungan pengasuhan di sana. Dia tidak akan kehilangan apa pun jika bertahan di sana selama satu tahun lagi, itu justru akan bermanfaat baginya."