Bola.net
·4 Desember 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·4 Desember 2024
Bola.net - Timnas Myanmar terancam kehilangan empat pemain abroad-nya di Piala AFF 2024. Keempat pemain ini antara lain Win Naing Tun, Than Paing, Lwin Moe Aung, dan Hein Htet Aung.
Timnas Myanmar saat ini terus mempersiapkan diri jelang pertandingan pertama melawan Timnas Indonesia. Namun empat pemain mereka yang bermain di luar negeri dikabarkan tak mendapatkan izin dari klub karena tidak masuk dalam agenda FIFA.
Situasi ini menjadi perhatian besar, mengingat Myanmar selain akan melawan Timnas Indonesia juga akan bertanding melawan Vietnam, Filipina, dan Laos di Grup B Piala AFF 2024 . Ketiadaan beberapa pemain penting tentu dapat mengganggu kekuatan tim asuhan pelatih Antoine Hey.
Federasi Sepak Bola Myanmar (MFF) sedang berusaha keras untuk mengatasi masalah ini dengan melakukan negosiasi dengan klub-klub tempat para pemain tersebut berkarier agar mereka bisa dilepas untuk tampil di Piala AFF 2024.
Keempat pemain abroad yang terancam absen adalah Win Naing Tun dari Chiangrai United, Than Paing yang membela Kanchanaburi Power, Lwin Moe Aung dengan Rayong FC, dan Hein Htet Aung yang bermain untuk Negeri Sembilan.
Pada musim lalu, Win Naing Tun sempat bermain di Borneo FC Samarinda dan tampil dalam 25 pertandingan BRI Liga 1, meskipun tanpa kontribusi gol atau assist. Ketidakhadiran pemain-pemain seperti Win Naing Tun akan sangat mempengaruhi kekuatan tim Myanmar di Piala AFF 2024.
Namun, MFF masih berharap agar keempat pemain tersebut bisa bergabung setelah melakukan koordinasi lebih lanjut dengan klub-klub mereka.
"MFF sedang melakukan koordinasi dengan klub-klub terkait untuk memastikan tim nasional dapat tampil dengan kekuatan penuh. Daftar akhir pemain yang akan bertanding diperkirakan akan diumumkan dalam beberapa hari mendatang," tulis media Myanmar, Burmese Sports.