Jika Sampai ke Final Piala Dunia 2022, Ini Prediksi Lawan yang Bakal Dihadapi Timnas Argentina | OneFootball

Jika Sampai ke Final Piala Dunia 2022, Ini Prediksi Lawan yang Bakal Dihadapi Timnas Argentina | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Suara.com

Suara.com

·1 Desember 2022

Jika Sampai ke Final Piala Dunia 2022, Ini Prediksi Lawan yang Bakal Dihadapi Timnas Argentina

Gambar artikel:Jika Sampai ke Final Piala Dunia 2022, Ini Prediksi Lawan yang Bakal Dihadapi Timnas Argentina

Suara.com - Berikut prediksi deretan calon lawan yang bakal dihadapi Timnas Argentina untuk bisa sampai di babak final Piala Dunia 2022.

Timnas Argentina telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar dengan status juara grup C usai mengandaskan perlawanan Polandia, Kamis (1/12).


Video OneFootball


Dalam duel tersebut, Lionel Messi dkk mampu menghajar Polandia dan berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0 atas lawannya itu.

Gambar artikel:Jika Sampai ke Final Piala Dunia 2022, Ini Prediksi Lawan yang Bakal Dihadapi Timnas Argentina

Gelandang Timnas Argentina, Alexis Mac Allister melakukan selebrasi usai mencetak gol pembuka timnya selama matchday ketiga Grup C Piala Dunia 2022 antara Polandia vs Argentina di Stadion 974, Qatar, Kamis (1/12/2022) dini hari WIB. [FIFA]

Adapun gol-gol kemenangan Argentina di laga ini dicetak masing-masing oleh Alexis MacAllister pada menit ke-46 dan Julian Alvarez di menit ke-67.

Sejatinya, Argentina bisa saja menang dengan skor 3-0 di laga ini, andai penalti Lionel Messi di babak pertama mampu dikonversi menjadi gol.

Kemenangan atas Polandia ini membuat Argentina berhasil finis sebagai juara grup C dengan raihan enam poin dan lolos ke babak 16 besar.

Argentina ditemani oleh Polandia ke babak 16 besar, setelah Arab Saudi ditumbangkan oleh Meksiko dengan skor 1-2 di waktu bersamaan.

Usai memastikan tiket ke babak 16 besar, Argentina pun kini akan menghadapi babak gugur dalam perjalanannya menuju babak final.

Di babak 16 besar sendiri, Argentina akan bertemu Runner Up grup D, yakni Australia, dan akan berlanjut dengan lawan-lawan lainnya hingga mencapai babak puncak Piala Dunia 2022.

Dengan ambisi meraih gelar juara Piala Dunia 2022, Argentina pun harus bersiap menghadapi tim-tim besar atau lawan-lawan berat di babak gugur jika bisa mengalahkan Australia di babak 16 besar.

Lihat jejak penerbit