Stats Perform
·27 Oktober 2018
Julio Baptista: Cristiano Ronaldo Tidak Tak Tergantikan Di Real Madrid

In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·27 Oktober 2018

Real Madrid tak bisa dibantah kini tengah dilanda krisis. Los Galacticos hanya sanggup meraih satu kemenangan dan hanya mencetak tiga gol, dalam enam laga terakhir di semua kompetisi.
Media dan publik pun langsung menuding bahwa kepergian Cristiano Ronaldo ke Juventus pada bursa musim panas lalu, jadi penyebab utamanya. Sayup-sayup terdengar CR7 tidak tergantikan di Madrid.
Namun bantahan keras dilontarkan eks penyerangnya, Julio Baptista. Sosok asal Brasil itu menyebut tak satu pun pemain Madrid tidak tak tergantikan, termasuk Ronaldo.
"Madrid kini merindukan gol-gol Ronaldo. Logis memang, melihat segala situasinya yang tak kondusif saat ini," tutur Baptista pada Goal.
"Namun tidak ada satu pemain pun tidak tak tergantikan di Madrid, takkan pernah. Termasuk Ronaldo. Dia memang salah satu pemain terbaik sepanjang masa, tapi dia sudah pergi."
"Kemudian para pemain hebat lainnya akan datang. Selalu seperti itu kisahnya. Lihatlah, setelah era Galacticos, mereka mampu memenangkan empat gelar Liga Champions," pungkasnya.
Baptista yang sudah berusia 37 tahun kini berkarier di Rumania bersama klub elite setempat, CFR Cluj. Dia kembali berkarier setelah satu setengah tahun absen, karena ingin anaknya yang berusia dua tahun bisa melihat dirinya bermain sepakbola secara profesional.









































