Stats Perform
·4 Juni 2020
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·4 Juni 2020
Sejumlah klub Serie A Italia mendapat kabar kurang menyenangkan terkait cedera pemain jelang bergulirnya kembali kompetisi musim 2019/20 yang sempat tertunda karena pandemi virus corona.
Dua tim teratas klasemen, Juventus dan Lazio, masing-masing harus kehilangan satu penggawa pilarnya setelah menjalani sesi latihan pada Kamis (4/6). AC Milan juga memberikan kabar terbaru soal cedera Zlatan Ibrahimovic.
Juve mengonfirmasi cedera otot yang dialami Gonzalo Higuain. Cedera yang dialami striker Argentina itu diklaim Juventus tidak serius, tapi akan terus dimonitor secara reguler.
"Dalam sesi latihan hari ini, Gonzalo Higuain mengalami ketegangan otot di area posterior pada paha kanannya. Hasil tes di J-Medical menunjukkan tidak adanya luka. Kondisinya akan terus dimonitor dalam beberapa hari ke depan," demikian pernyataan resmi dari Juve.
Di musim ini, Higuain jadi salah satu striker yang diandalkan pelatih Maurizio Sarri setelah musim lalu dua kali menjalani masa peminjaman di Milan dan Chelsea. Ia sudah mencetak lima gol dari 23 penampilan Serie A musim ini.
Adapun Lazio harus kehilangan Sergej Milinkovic-Savic yang mengalami benturan keras pada lututnya. Belum diketahui seberapa parah cederanya, tapi sang gelandang Serbia kemungkinan bakal absen dalam laga-laga awal.
Milinkovic-Savic sendiri sudah mencetak empat gol dan lima assist dari 25 penampilannya di musim ini. Kontribusinya itu membantu Lazio menempel ketat Juventus di puncak klasemen dengan selisih satu poin saja.
Sementara itu, Milan memastikan bahwa cedera yang dialami Ibrahimovic tidak separah perkiraan. Sebelumnya, striker veteran Swedia ini ditakutkan mengalami cedera ligamen lutut yang membuatnya berpotensi menepi sampai akhir musim.
"Milan mengumumkan, Zlatan Ibrahimovic telah menjalani tes medis untuk mengecek cedera otot soleus di betis kanannya. Proses penyembuhannya terus berjalan tanpa hambatan. Pengecekan akan kembali dilakukan sepuluh hari ke depan," demikian pernyataan resmi Milan.
Cedera betis ini sudah dideritanya sejak bulan lalu ketika ia menjalani latihan. Ibrahimovic sendiri menjadi sosok penting di paruh kedua musim ini, dengan sudah mengemas empat gol dari sepuluh laga sejak didatangkan dari LA Galaxy.
Serie A akan bergulir lagi pada 20 Juni mendatang.