Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Dean James Pulih dari Cedera Hamstring dan Sudah Merumput di Eredivisie | OneFootball

Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Dean James Pulih dari Cedera Hamstring dan Sudah Merumput di Eredivisie | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·11 Mei 2025

Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Dean James Pulih dari Cedera Hamstring dan Sudah Merumput di Eredivisie

Gambar artikel:Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Dean James Pulih dari Cedera Hamstring dan Sudah Merumput di Eredivisie

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menjalani dua laga krusial, Juni mendatangl. Tim Garuda akan menjamu Timnas China dan bertandang ke markas Timnas Jepang dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik jelang menjalani dua laga krusial itu. Salah satu bek kiri andalan, Dean James sudah pulih dari cedera hamstring.


Video OneFootball


Bahkan, Dean James sudah tampil saat Go Ahead Eagles bertandang ke markas PEC Zwolle dalam laga pekan ke-32 Eredivisie 2024/2025, Minggu (11/5/2025) malam WIB.

Dean James masuk di menit ke-70 untuk menggantikan posisi Robbin Weijenberg. James membantu Go Ahead Eagles meraih hasil imbang 1-1 di kandang PEC Zwolle.

Selain itu, Dean James juga sempat beberapa kali terlibat duel dengan bek kanan PEC Zwolle dan Timnas Indonesia, Eliano Reijnders. Eli bermain penuh pada pertandingan itu.

Lihat jejak penerbit