Stats Perform
·12 Oktober 2019
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·12 Oktober 2019
Italia yang belum terkalahkan di grup J dengan sangat percaya diri akan menjamu tamu mereka Yunani dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2020. Seperti langit dan bumi, saat ini Italia berada di puncak klasemen, sementara Yunani masih terbenam didasar klasemen dengan raihan lima poin.
Italia langsung menguasai pertandingan diawal babak pertama ini. Beberapa kali serangan yang dilancarkan namun masih belum membuahkan hasil.
Tim Azzurri kembali membangun serangan, Chiesa menggiring bola hingga kotak penalti kemudian berusaha memberikan umpan pada Immobile namun sayang bola terlalu jauh untuk dijangkau.
Sekarang giliran Yunani melancarkan serangan. Limnios masuk kedalam kotak penalti Italia kemudian melepaskan tembakan yang masih bisa ditahan oleh Donnarumma.
Tim besutan Roberto Mancini ini cukup mendominasi pertandingan. Dua kali percobaan yang dilakukan oleh Immobile dan Insigne masih belum bisa mengubah papan skor.
Menit ke-39 Chiesa mengalami cedera pada hamstringnya sehingga harus ditarik lebih cepat dan posisinya digantikan oleh Bernardeschi.
Tim tuan rumah masih terus mendominasi laga. Spinazola berlari melewati hadangan pemain bertahan Yunani kemudian melepaskan umpan tarik yang disambar sontekan Immobile namun sayang arah bola masih melambung.
Kedua tim belum bisa mencetak gol hingga wasit meniup peluit turun minum sehingga laga babak pertama berakhir dengan skor sama kuat 0-0.
Babak kedua dimulai tetap dengan dominasi Italia. Peluang pertama didapatkan oleh Bernardeschi yang mencoba peruntungannya dari jarak jauh, namun arah bola masih melambung dari gawang Yunani.
Peluang terbaik didapat Italia pada menit 55, D'Ambrosio melepaskan umpan silang dari sisi kanan disambut dengan sundulan memantul tanah oleh Immobile, namun kiper Yunani Paschalakis dengan sangat baik mampu menepis bola.
Italia mendapatkan hadiah penalti dari wasit setelah Bouchalakis dengan sengaja menahan tendangan Insigne menggunakan tangannya. Jorginho yang menjadi algojo penalti tanpa cela sukses menceploskan bola ke sudut kanan gawang yang dikawal oleh Paschalakis.
Susunan Pemain
Italia: Gianluigi Donnarumma; Danilo D’Ambrosio, Leonardo Bonucci, Francesco Acerbi, Leonardo Spinazzola; Nicolo Barella, Jorginho, Marco Verratti; Federico Chiesa, Ciro Immobile, Lorenzo Insigne.
Yunani: Alexandros Paschalakis; Michalis Bakakis, Pantelis Hatzidiakos, Dimitrios Siovas, Konstantinos Stafylidis; Zeca, Dimitrios Kourbelis, Andreas Bouchalakis; Anastasios Bakasetas; Dimitris Limnios, Efthymios Koulouris.
Langsung