Stats Perform
·25 Juni 2018
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·25 Juni 2018
Arab Saudi akhirnya mengepak kemenangan pertama – dan terakhir – setelah menggebuk Mesir 2-1 di Volgograd Arena, Senin (25/6) malam WIB.
Setelah dibantai tuan rumah Rusia lima gol tak berbalas pada laga pembuka dan menyerah 1-0 kontra Uruguay, yang mencetak gol tunggal melalui Luis Suarez, Arab Saudi memetik tiga angka di Rusia.
Penampil terbaik di kubu Arab Saudi layak disematkan kepada Salman Al-Faraj. Gelandang 28 tahun ini bermain impresif sebagai motor serangan Arab Saudi, dan secara konsisten menebar ancaman ke lini belakang Mesir.
Umpan-umpan menawan Al-Faraj beberapa kali membuat barisan belakang Mesir kocar-kacir, sebelum akhirnya memberikan ancaman nyata ketika aksi Al-Faraj nyaris berbuah gol penyama setelah Arab Saudi tertinggal oleh gol Mohamed Salah di menit ke-22.
Pemain Al-Hilal ini melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti, setelah melewati kawalan pemain lawan, namun usahanya diblok oleh Hegazi.
Setelah beberapa kali melakukan percobaan, Arab Saudi akhirnya menyamakan skor di menit keenam injury time babak pertama dan itu datang dari sepakan penalti Al-Faraj. The Green Falcons mendapat hadiah penalti kedua dalam kurun enam menit saat Gabr menjatuhkan Al Muwallad.
Kemenangan Arab Saudi kemudian ditentukan oleh gol cantik Salem Al Dawsari di injury time babak kedua, sementara Al-Faraj menuntaskan laga dengan total menyuplai enam umpan kunci.