Paul Munster Tutup Hidung dalam Preskon PSM Vs Persebaya di Stadion BJ Habibie: Tidak Ada AC, Banyak Asap Rokok, Susah Bernapas | OneFootball

Paul Munster Tutup Hidung dalam Preskon PSM Vs Persebaya di Stadion BJ Habibie: Tidak Ada AC, Banyak Asap Rokok, Susah Bernapas | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·7 Maret 2025

Paul Munster Tutup Hidung dalam Preskon PSM Vs Persebaya di Stadion BJ Habibie: Tidak Ada AC, Banyak Asap Rokok, Susah Bernapas

Gambar artikel:Paul Munster Tutup Hidung dalam Preskon PSM Vs Persebaya di Stadion BJ Habibie: Tidak Ada AC, Banyak Asap Rokok, Susah Bernapas

Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster tutup hidung dalam konferensi pers sebelum melawan PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare pada Jumat (6/3/2025).

Persebaya akan menghadapi PSM di Stadion Gelora BJ Habibie pada Sabtu (7/3) pukul 20.30 WIB. Pertandingan itu merupakan pekan ke-26 BRI Liga 1 2024/2025.


Video OneFootball


Munster mengeluhkan kondisi di Stadion Gelora BJ Habibie. Ia kaget ketika pertama kali tiba di stadion yang baru direnovasi itu karena tidak adanya AC.

"Saya sangat terkejut bisa bermain di sini. Dan ketika kami tiba, kami berada di dalam bus menunggu, lalu kami datang ke sini dan tempat ini sudah tidak ada AC, udaranya sangat buruk," ujar Munster kepada wartawan.

Lihat jejak penerbit