Stats Perform
ยท6 Juni 2018
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
ยท6 Juni 2018
Polandia bakal tampil di Piala Dunia 2018 tanpa kehadiran Kamil Glik yang harus mundur akibat mengalami cedera.
Sejak melakoni debut internasional pada 2010, Glik menjelma sebagai salah satu andalan di lini belakang Polandia.
Bek AS Monaco berusia 30 tahun tersebut juga diyakini akan menjadi pilihan utama pelatih Adam Nawalka di Piala Dunia tahun ini yang berlangsung di Rusia.
Namun rencana Polandia harus buyar setelah Glik mendapat cedera pada bahunya ketika melakukan percobaan tendangan gunting saat melakoni sesi latihan, Rabu (6/6) kemarin.
Marcin Kaminski, penggawa Stuttgart, yang berada di daftar tunggu skuat Polandia kemungkinan besar akan menjadi pengganti Glik.
Polandia akan menjalani fase grup turnamen pada musim panas ini dengan menghadapi Kolombia, Senegal dan Jepang.
Langsung