POLLING: Siapa Pemain Terbaik Indonesia Pekan Ini? | OneFootball

POLLING: Siapa Pemain Terbaik Indonesia Pekan Ini? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·27 September 2018

POLLING: Siapa Pemain Terbaik Indonesia Pekan Ini?

Gambar artikel:POLLING: Siapa Pemain Terbaik Indonesia Pekan Ini?

Liga 1 Indonesia 2018 memasuki matchday ke-23 akhir pekan lalu. Sayang noda besar muncul, dengan sepakbola kita kembali memakan korban dalam diri suporter.

Adalah Haringga Sirilla, seorang The Jak yang dikeroyok oknum Bobotoh dalam El Clasico Indonesia antara Persib Bandung dan Persija Jakarta. Mendiang meninggal dalam kondisi yang tidak sepantasnya ada dan terjadi dalam dunia sepakbola.


Video OneFootball


Memisahkan tragedi tersebut dengan apa yang tersaji di atas lapangan, pekan ke-23 Liga 1 bisa dibilang jadi milik para Legiun asing. Hal itu terbukti dengan nominasi pemain terbaik pekan ini yang sanggup mereka kuasai.

Nominasi pertama adalah mesin gol PSIS Semarang, Bruno Silva. Untuk kesekian kalinya pemain asal Brasil itu jadi alasan terbesar tim Mahesa Jenar raih tiga poin.

Kali ini Bruno mampu torehkan sepasang gol dan satu assist, dalam kemenangan 4-2 PSIS kala menjamu Perseru Serui. Total sudah tujuh gol dan enam assist dicatatnya pada Liga 1 musim ini.

Berikutnya merupakan ujung tombak Persebaya Surabaya, David da Silva. Penyerang yang juga berasa dari Brasil itu secara luar biasa torehkan hat-trick.

David melakukannya dalam kemenangan telak 4-1 Persebaya atas Mitra Kuatai Kertanegara. Gelontoran gol tersebut menambah pundi-pundi golnya ke angka 16, yang membuatnya memimpin daftar topskor sementara Liga 1 musim ini.

Terakhir adalah gelandang flamboyan asal Jepang, Shohei Matsunaga. Baru bergabung dengan PSMS Medan di tengah musim ini, perannya langsung tak tergantikan.

Terbaru Matsunaga brilian dengan lesatkan dua gol. Dia melakukannya dalam kemenangan dramatis 3-2 PSMS atas mantan klubnya di putaran pertama kompetisi, Persela Lamongan. Sang Samurai menunjukkan dengan tegas bahwa Laskar Joko Tingkir telah salah membuangnya!

Berikan partisipasi Anda untuk menentukan siapa yang pantas menyandang predikat pemain terbaik Indonesia pekan ini, dengan memilih salah satu emoji dalam polling di bawah ini!