Stats Perform
·20 Juli 2020
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·20 Juli 2020
Pihak Sevilla mengumumkan kepastian tersebut via situs resmi dan akun media sosial klub pada Senin (20/7) malam WIB.
Sebelumnya, Suso dipinjam Sevilla dengan durasi 18 bulan dari Milan pada bursa transfer Januari 2020.
Dalam klausul peminjaman, Milan mewajibkan Sevilla untuk mempermanenkan status Suso andai klub yang disebut terakhir sukses finis di zona Liga Champions.
Sevilla mengakhiri musim ini di urutan keempat klasemen dengan koleksi 70 poin.
Pada laga pamungkas, skuad arahan Julen Lopetegui mengalahkan Valencia dengan skor 1-0 di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, dini hari tadi.
Pada pertandingan tersebut, Suso memulai laga dari bangku cadangan. Ia dimasukkan pada menit ke-71 untuk menggantikan Luuk de Jong.
Total, Suso telah tampil 19 kali bareng Sevilla di semua ajang selama masa peminjaman dengan sumbangan satu gol dan satu assist.
Adapun dengan kepastian ini, Suso resmi menutup kariernya bersama Milan dengan catatan 153 penampilan, 24 gol, 36 assist, dan gelar Piala Super Italia.
Suso tersingkir dari Milan setelah pelatih Stefano Pioli lebih suka untuk memainkan Samu Castillejo sebagai winger kanan.