sportstars.id
·5 Juli 2023
In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·5 Juli 2023
JEDDAH - Striker internasional Brasil Roberto Firmino resmi bergabung dengan Al-Ahli dengan status free transfer setelah kepergiannya dari Liverpool, kata pihak klub Arab Saudi, Selasa (4/7/2023) waktu setempat.
"Saya selalu bermain untuk tim besar, sekarang saya di Al-Ahli," kata Firmino dalam video di akun twitter Al-Ahli.
Pemain berusia 31 tahun itu akan bekerjasama dengan kiper Edouard Mendy, yang juga meninggalkan Liga Primer setelah tiga musim bersama Chelsea.
Firmino bergabung dengan Liverpool pada 2015 dan membantu klub tersebut memenangkan Liga Champions, Piala FA dan Liga Primer.
Pemain internasional Brasil mengucapkan selamat tinggal ke Anfield pada akhir Mei, mencetak gol ke-111 untuk klub selama pertandingan terakhir mereka musim ini.
Bobby, panggilan akrab Firmino, menambah deretan panjang pemain papan atas ke Liga Pro Saudi dalam beberapa pekan terakhir, mulai dari pemenang Ballon d'Or Karim Benzema, N'Golo Kante dan Ruben Neves mengikuti jejak Cristiano Ronaldo, yang pindah ke Al-Nassr pada Januari lalu.