Sakit, Victor Lindelof Mungkin Absen Lawan Burnley | OneFootball

Sakit, Victor Lindelof Mungkin Absen Lawan Burnley | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·22 Januari 2020

Sakit, Victor Lindelof Mungkin Absen Lawan Burnley

Gambar artikel:Sakit, Victor Lindelof Mungkin Absen Lawan Burnley

Bek Manchester United Victor Lindelof diragukan ketersediaannya untuk melawan Burnley dalam lanjutan Liga Primer Inggris pada Kamis (23/1) dini hari WIB nanti setelah diketahui terserang sakit.

Menurut laporan Manchester Evening News, Lindelof dipulangkan dari sesi latihan tim pada Selasa (21/1) pagi kemarin karena kondisi yang tidak memungkinkan dan tempatnya kemungkinan akan diisi oleh Eric Bailly yang sudah pulih dari cedera berkepanjangan.


Video OneFootball


Selain itu, manajer Ole Gunnar Solskjaer juga memiliki opsi untuk mengandalkan Luke Shaw, yang pada akhir pekan kemarin dimainkan dalam skema tiga pemain belakang sejajar saat kalah 2-0 di markas Liverpool.

Adapun Lindelof selalu menjadi andalan di lini belakang United pada musim ini, dengan ia hanya absen satu kali di Liga Primer namun terlihat kesulitan untuk menyamai performa rekrutan anyar Harry Maguire.

United boleh percaya diri karena sejak kalah di pertemuan pertama di Liga Primer melawan Burnley, mereka tidak terkalahkan di sepuluh pertandingan terakhirnya di kompetisi ini (enam kali menang, empat kali imbang).

Sementara dari kubu lawan, Burnley kehilangan dua pilarnya yakni Ashley Barnes dan Johann Gudmundsson, namun pemain lain dalam kondisi siap tempur untuk merebut poin di Old Trafford.