Bola.com
·24 Januari 2025
In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·24 Januari 2025
Bola.com, Jakarta Legenda Timnas Indonesia, Aji Santoso, menekankan pentingnya pembinaan sepak bola usia muda di Tanah Air. Hal itu disampaikan pelatih berusia 54 tahun tersebut di kanal YouTube Metro TV, belum lama ini.
Juru taktik PSPS Pekanbaru itu mengatakan, kompetisi semestinya menjadi wadah pembinaan bagi talenta lokal Indonesia. Sehingga, Aji Santoso berharap kompetisi dari level paling bawah benar-benar diperhatikan oleh PSSI selaku federasi sepak bola nasional.
"Saat ini yang terpenting adalah bagaimana kompetisi mulai dari grassroot, pemain-pemain muda mulai dari Liga 4 sampai Liga 1 harus benar-benar diperhatikan," ujar Aji Santoso.
"Tujuannya adalah untuk regenerasi, suatu saat ketika Timnas Indonesia dihuni dengan pemain-pemain produksi kompetisi kita itu harusnya harapannya kan seperti itu," sambung eks pelatih Persebaya Surabaya itu.