Sukses di Piala Dunia 2022, Pemain Timnas Maroko Beserta Ibunya Diundang ke Istana Raja | OneFootball

Sukses di Piala Dunia 2022, Pemain Timnas Maroko Beserta Ibunya Diundang ke Istana Raja | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·21 Desember 2022

Sukses di Piala Dunia 2022, Pemain Timnas Maroko Beserta Ibunya Diundang ke Istana Raja

Gambar artikel:Sukses di Piala Dunia 2022, Pemain Timnas Maroko Beserta Ibunya Diundang ke Istana Raja

RABAT – Timnas Maroko meraih kesuksesan besar di Piala Dunia 2022. Berkat keberhasilan tersebut, para pemain Maroko beserta ibunya diundang Raja Mohammed VI untuk datang ke istana.

Maroko mampu menciptakan kejutan di Piala Dunia 2022. Tim berjuluk Singa Atlas itu mampu melaju hingga ke babak semifinal turnamen edisi kali ini. Itu merupakan pencapaian tertinggi yang pernah dicapai tim Afrika sepanjang keikutsertaan di Piala Dunia.


Video OneFootball


Dalam perjalanannya, Maroko mampu menyingkirkan tim-tim kuat dunia. Maroko mampu menyingkirkan Spanyol di babak 16 besar. Tak cukup sampai di situ, tim berjuluk Singa Atlas itu juga mengalahkan Portugal di babak perempat final.

Gambar artikel:Sukses di Piala Dunia 2022, Pemain Timnas Maroko Beserta Ibunya Diundang ke Istana Raja

Maroko melaju hingga semifinal Piala Dunia 2022 usai singkirkan Portugal (Foto: REUTERS)

Kiprah Maroko di Piala Dunia 2022 berakhir usai dikalahkan Prancis 0-2 di semifinal. Meski begitu, pencapaian Maroko di turnamen edisi kali ini tetap mendapatkan apresiasi besar dari publik negaranya.

Terbaru, para pemain Maroko diundang Raja Mohammed VI untuk datang ke istana. Menariknya, Sang Raja turut mengundang para ibu dari pemain Maroko untuk hadir ke sana.

Para pemain pun datang bersama ibu mereka untuk memenuhi undangan tersebut. Mereka disambut oleh Raja Mohammed VI, Pangeran Moulay El Hassan, dan Pangeran Moulay Rachid.

Lihat jejak penerbit