Bolasport.com
ยท20 September 2022
In partnership with
Yahoo sportsBolasport.com
ยท20 September 2022
BOLASPORT.COM - Hasil yang diraih Timnas U-20 Thailand pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 membuat pendukung kecewa dan menyebut skuad Gajah Perang tak layak lolos ke putaran final di Uzbekistan.
Pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Thailand masuk Grup G bersama Oman, Filipina, dan Afganistan.
Di grup tersebut, seluruh pertandingan digelar di Stadion Al-Saada Sports Complex, Salalah, di Oman.
Timnas U-20 Thailand asuhan Salvador Valero Garcia sebenarnya bisa mengawali petualangannya di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan menjanjikan.
Timnas U-20 Thailand sukses menundukkan Afganistan dengan skor 3-0.
Namun, Thailand harus mengakui keunggulan tuan rumah, Oman, dengan skor 0-1 pada Minggu (18/9/2022).
Thailand gagal tampil sebagai juara Grup G usai mengakui kekalahan head-to-head dengan Oman.
Oman jadi tim yang berhak lolos secara otomatis ke Piala Asia U-20 2023.
"Tim U-20 Oman bermain sangat medioker. Saya tidak mengerti kenapa kami kalah," kata salah satu pendukung Thailand, Panumas Jamsri, dikutip dari The Thao 247.
Reaksi lebih keras ditunjukkan oleh Tong Saranyoo.
Tong Saranyoo bahkan berani menyebut timnas U-20 Thailand tak layak lolos ke Piala Asia U-20 2023.
"Pecat pelatihnya. Dia telah berada di sini selama lima tahun dan tidak berbuat apa-apa. Tidak ada gelar juara dan tiket lolos juga dalam bahaya."
"Jika kami kalah dari Oman yang bermain buruk, kami tidak layak untuk berada di putaran final," kata Saranyoo.
Thailand sejatinya masih memiliki harapan untuk melaju ke putaran final Piala Asia U-20 2023.
Syaratnya, Thailand harus keluar sebagai salah satu runner-up terbaik.
Thailand yang memiliki catatan 6 poin dan selisih gol plus tiga menempati posisi kelima klasemen runner-up terbaik Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Akan tetapi, posisi Thailand rawan digeser oleh tim dari Grup H yang belum memainkan laga sama sekali.
Adapun Grup H Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 baru akan dimainkan di Kuwait pada 14-18 Oktober 2022.
Grup H Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 sendiri ditempati oleh Australia, Irak, India, dan Kuwait.
Sementara itu, sudah ada 14 tim termasuk Uzbekistan selaku tuan rumah yang memastikan diri lolos ke Piala Asia U-20 2023.
Timnas U-20 Indonesia jadi salah satu tim yang sudah memastikan diri lolos ke Piala Asia U-20 2023 sebagai juara Grup F.