Bola.net
·14 November 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·14 November 2024
Bola.net - Pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu membeberkan rencananya untuk menghadapi taktik parkir bus Timnas Indonesia. Ia menyebut bahwa timnya sudah menyiapkan rencana khusus untuk mengantisipasi hal itu.
Timnas Jepang akan bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada hari Jumat (15/11/2024) malam nanti. The Samurai Blues akan menantang Timnas Indonesia di pertandingan kelima grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Jelang laga ini, Timnas Indonesia dikabarkan akan mencoba bermain pragmatis melawan Jepang. Sebab, Timnas Indonesia tidak mau ambil resiko bermain terbuka melawan The Samurai Blues yang punya kualitas yang ciamik.
Hajime Moriyasu mengakui bahwa taktik parkir bus Indonesia bisa membuat timnya kerepotan di laga ini. Namun ia menyebut timnya sudah menyiapkan rencana untuk mengantisipasi taktik tersebut.
Duel Timnas Bahrain vs Timnas Jepang di Bahrain National Stadium, Selasa (10/09/2024). (c) Instagram/Bahrain FA
Dalam konferensi persnya jelang laga melawan Timnas Indonesia, Moriyasu mengaku sudah mendengar kabar bahwa Timnas Indonesia bakal tampil defensif menghadapi timnya.
Ia menyebut bahwa kunci untuk membongkar taktik tersebut adalah Timnas Jepang harus tampil lebih agresif untuk menghadapi Indonesia.
"Para pemain Indonesia mungkin akan bermain dengan sangat defensif di pertandingan ini, sehingga kami harus bermain dengan sangat agresif untuk membongkar pertahanan mereka," ujar Moriyasu.