Bola.com
·8 Maret 2025
Unik! Sandy Walsh dan Thom Haye Bakal Bikin Tato jika Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·8 Maret 2025
Bola.com, Jakarta - Dua pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh dan Thom Haye, memiliki janji yang menarik. Keduanya akan membuat tato di tubuh mereka jika Tim Garuda lolos ke Piala Dunia 2026.
Peluang Timnas Indonesia untuk mencapai target itu memang cukup besar. Saat ini Tim Garuda menempati posisi ketiga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia menyisakan empat laga di fase tersebut. Dengan perincian dua laga kandang dan dua lagi laga di markas lawan.
Terdekat, Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Australia pada 20 Maret 2025. Lima hari kemudian mereka akan menjamu Bahrain di Jakarta.
"Jadi jika kami lolos ke Piala Dunia, saya tidak tahu akan melakukannya atau tidak, tergantung Thom," ungkap Sandy Walsh di The Haye Way.
Langsung
Langsung
Langsung