Bola.com
·1 gennaio 2026
Mengalami Beberapa Kekecewaan pada 2025, Jens Raven Berjanji Akan Lebih Kuat

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·1 gennaio 2026

Bola.com, Jakarta - Jens Raven menjalani 2025 dengan penuh lika-liku. Ada beberapa momen yang rasanya cukup menyesakkan bagi penyerang keturunan Indonesia-Belanda itu.
Misalnya momen kegagalan Timnas Indonesia U-23 menjuarai Piala AFF U-23 2025. Kemudian Garuda Muda yang diperkuat Jens Raven juga gagal melaju ke putaran final Piala Asia U-23 2026.
Terbaru, Jens Raven juga bermain untuk Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025. Sayangnya, tim asuhan Indra Sjafri bahkan gagal lolos dari fase grup ajang tersebut.
Namun, Jens Raven menolak untuk terus terpuruk. Pemain berusia 20 tahun itu bertekad untuk tampil lebih baik dan memiliki semangat baru menyamnbut 2026.
"Tahun 2025 ini, bersama dengan Timnas Indonesia, banyak pelajaran berharga yang bisa kita ambil, tapi yang pasti, tahun ini telah membuat kita lebih baik dan kita akan kembali berjuang lebih keras tahun depan demi menunjukkan siapa kita sebenarnya dan di mana level Indonesia berada sesungguhnya di turnamen besar," ujar Raven di Instagram.









































