Pengamat soal Pemecatan Shin Tae-yong: Erick Thohir Memenangkan Lebih Banyak Kepentingan | OneFootball

Pengamat soal Pemecatan Shin Tae-yong: Erick Thohir Memenangkan Lebih Banyak Kepentingan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·8 gennaio 2025

Pengamat soal Pemecatan Shin Tae-yong: Erick Thohir Memenangkan Lebih Banyak Kepentingan

Immagine dell'articolo:Pengamat soal Pemecatan Shin Tae-yong: Erick Thohir Memenangkan Lebih Banyak Kepentingan

Bola.com, Jakarta - Shin Tae-yong tidak lagi menjadi pelatih Timnas Indonesia. Arsitek berusia 54 tahun itu resmi dipecat federasi sepak bola Indonesia alias PSSI pada Senin, 6 Januari 2025.

Pengamat sepak bola, Yusuf Kurniawan, menilai pelengseran Shin Tae-yong dilakukan PSSI demi menjaga investasi besar para pemain diaspora. Hal ini disampaikan pria yang akrab disapa Bung Yuke itu di kanal YouTube Liputan6.


OneFootball Video


Advertisement

"Federasi atau lebih jelasnya pak Erick Tohir dia memenangkan lebih banyak kepentingan daripada seorang Shin Tae-yong karena dia datangkan banyak pemain diaspora ke Indonesia," ujar Bung Yuke.

"Itu kan investasi waktu, fasilitas, biaya dan sebagainya. Enggak sedikit dan kepercayaan terutama, sehingga ketika mereka sudah berkumpul, mereka ternyata enggak bisa bicara terbuka mungkin ya dengan Shin Tae-yong, ya pemain pasti ngadunya ke pak Erick."

"Kalau dia memenangkan Shin Tae-yong maka dia akan berisiko kehilangan investasi pemain diaspora yang sudah dia bangun karena kita tahu, di arah sepak bola maju seperti sekarang pelatih bisa datang dan pergi kalau pemain mungkin enggak sedinamis pelatih," sambungnya.

Visualizza l' imprint del creator