Sepak Terjang Indra Sjafri dan Mohammed Hasan Ali Albaadani Jelang Timnas Indonesia U-20 Vs Yaman: Siapa Lebih Berprestasi? | OneFootball

Sepak Terjang Indra Sjafri dan Mohammed Hasan Ali Albaadani Jelang Timnas Indonesia U-20 Vs Yaman: Siapa Lebih Berprestasi? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·29 settembre 2024

Sepak Terjang Indra Sjafri dan Mohammed Hasan Ali Albaadani Jelang Timnas Indonesia U-20 Vs Yaman: Siapa Lebih Berprestasi?

Immagine dell'articolo:Sepak Terjang Indra Sjafri dan Mohammed Hasan Ali Albaadani Jelang Timnas Indonesia U-20 Vs Yaman: Siapa Lebih Berprestasi?

Bola.com, Jakarta - Setelah sukses menggebuk Maladewa U-20 dan Timor Lester U-20, kini Timnas Indonesia U-20 mengeker kemenangan selanjutnya di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 saat menghadapi Yaman U-20.

Nazar sudah dikumandangkan pelatih Indra Sjafri. Kata dia, Garuda Muda Nusantara siap lahir batin menggebuk Yaman.


OneFootball Video


Advertisement

"Target kami jelas, memenangkan pertandingan melawan Yaman," kata Indra Sjafri, tanpa keraguan sedikit pun.

Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan tak terbendung dalam dua laga sebelumnya. Tampil galak menyalak, Timnas Indonesia U-20 mencukur Maladewa empat gol tanpa balas dan terakhir melibas Timor Leste 3-1.

Dua kemenangan ini membuat Indonesia menguasai puncak klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dengan torehan enam poin. Yaman juga meraup dua kemenangan, tapi mereka kalah produktivitas gol.

Duel Indonesia vs Yaman rencananya akan dihelat pada Minggu (29/9) pukul 19.30 WIB di tempat yang sama, Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Banyak yang bilang, duel nanti tak ubahnya partai final, mengingat kedua tim sama-sama ingin membuktikan siap yang terkuat di Grup F.

Menarik untuk menanti, tak sabar untuk melihat, duel Indonesia kontra Yaman. Siapa yang bakal tampil sebagai pemenang?

Timnas Indonesia U-20 sah-sah saja lebih percaya diri lantaran bermain di depan publiknya sendiri, tapi Yaman juga berpotensi membuat kejutan. Sukses tidaknya kedua tim juga berpulang kepada strategi dan kejelian masing-masing pelatih.

Lantas, bagaimana sepak terjang kedua juru taktik selama ini? Berikut ulasan tipis-tipisnya:

Visualizza l' imprint del creator